5 Tip Ampuh Buat Mahasiswa Baru Jurusan Akuntansi

Mahasiswa di sebuah Universitas
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Jurusan akuntasi merupakan jurusan dengan kajian berupa ilmu tentang pencatatan, pengukuran, pengklasifikasian, pengolahan, dan penyajian data. Data ini berhubungan dengan keuangan dalam perusahaan maupun instansi yang bisa menjadi tolok ukur performa dan juga alat kontrol sebuah perusahaan.

Namun, sebelum kita bahas 5 tip, kami dari www.kalderanews.com mengucapkan, ‘Selamat, ya!’ Perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan ekonomi turut memengaruhi perkembangan ilmu akuntansi. Bidang spesialisasi akuntansi antara lain: akuntansi keuangan, akuntansi pemerksaan, akuntansi biaya, akuntansi manajemen, akuntansi panjak, akuntansi anggaran, akuntansi internasional, akuntansi lembaga nirlaba, akuntansi pemerintah/ sektor publik, dan sistem akuntansi.

BACA JUGA:

Bila nantinya kamu ingin fokus pada satu bidang spesialiasai akuntansi, sangat dianjurkan untuk mengambil sertifikasi bidang tersebut. Hal tersebut akan sangat berguna menambah nilai jual diri kamu saat melamar pekerjaan.  Beberapa sertifikasi popular untuk akuntasi di antaranya adalah: Certified Public Accountant (CPA), Certified Management Accountant (CMA), Certified Internal Auditor (CIA), Certified Financial Planner (CFP), dan Certified Information Systems Auditor (CISA).

Simak lima karakter nan ampuh yang harus dimiliki mahasiswa baru jurusan akuntansi berikut:

Teliti dan detail

Ketika kuliah di jurusan akuntansi, kamu akan dihadapkan pada berbagai jenis transaksi dan teknik pencatatan dan pelaporan yang benar. Hal ini tentu melibatkan jumlah uang yang tidak sedikit. Oleh karenanya, kamu harus memiliki sifat teliti dan detail.

Perfeksionis

Kuliah jurusan akuntanasi juga menuntutmu untuk bisa menganalisis berbagai dokumen, nota, slip, dan sebagainya. Angka-angka dalam jurnal maupun neraca semuanya harus balance dan rapi. Hal ini membutuhkan sikap perfeksionis sehingga pengerjaannya terselesaikan dengan teratur dan rapi.

Punya kemampuan hitungan matematis

Kemampuan hingan matematis tentu sangat dibutuhkan dalam menghitung berbagai aspek dalam keuangan bisnis atau instansi. Jadi, bagi kamu yang ingin masuk atau menjalani kuliah di jurusan akuntansi, menyukai hal yang berbau hitung menghitung menjadi poin yang berharga.

Punya ketertarikan dengan bidang ekonomi dan bisnis

Akuntansi punya hubungan erta dengan ekonomi dan bisnis. Bagi kamu yang tertarik dengan dunia bisnis, jurusan akuntansi sangat tepat untuk kamu. Karena saat masuk jurusan ini, kamu akan belajara mengatur keuangan perusahaan, keadaan ekonomi dunia, dan hal terkait ekonomi bisnis lainnya.

Bersikap kritis

Menjadi mahasiswa akuntasni juga harus kritis. Sebab, pelaporan maupun perhitungan keuangan sangat memerlukan analisa yang baik dan rasa keingintahuan yang tinggi.

Itulah tadi lima tip ampuh yang harus dimiliki oleh mahasiswa baru di jurusan akuntansi. Yuk, makin semangat belajar calon akuntan keren Indonesia!

*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*