Melly Kiong: Sekolah Online Itu Blessing in Disguise Tangkal Laundry Generation

Praktisi Mindful Parenting eMKA, Melly Kiong
Praktisi Mindful Parenting eMKA, Melly Kiong dalam webinar “Guru vs Orang Tua: Anak Tanggung Jawab Siapa?” pada Sabtu, 4 September 2021 (KalderaNews/JS de Britto)
Sharing for Empowerment

BANDUNG, KalderaNews.com – Praktisi Mindful Parenting eMKA, Melly Kiong mengatakan saat ini ada anak-anak yang disebutnya sebagai laundry generation karena sikap orangtua yang menyerahkan begitu saja pendidikan anak ke sekolah.

“Orangtua itu mengirim anaknya ke sekolah dan diurusin sekolah nanti pulang udah wangi-wangi,” tegasnya dalam Webinar Gebyar Santa Ursula bertajuk “Guru vs Orang Tua : Anak Tanggung Jawab Siapa?” pada Sabtu, 4 September 2021.

Namun yang terjadi selama ini, tegas Melly, sebenarnya Bapak-Ibu (orangtua) losing. Orangtua kehilangan moment kebersamaan dengan anak.

BACA JUGA:

Ia menjelaskan anak-anak berproses seperti apa, orangtua tidak mengerti sama sekali. Yang lebih mengerti bisa jadi justru gurunya dibanding orangtuanya sendiri

“Pandemi Covid-19 dengan sekolah online menjadi blessing in disguise. Kini tinggal Bapak-Ibu, mau tidak mengubah mindsetnya,” tegasnya.

“Ini adalah challenge. Ini adalah kesempatan untuk menerima anak saya, untuk tahu kekurangan-kekurangan dan ketika anak saya membutuhkan, saya ada. Ini adalah moment yang hilang selama ini.”

Webinar juga menghadirkan Praktisi Pendidikan dari Sekolah Eksperimental Mangunan Yogyakarta, Dr. CB Mulyatno, Pr dengan moderator Frangky Parengkuan.

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*