JAKARTA, KalderaNews.com – Perundungan bisa terjadi di mana saja, seperti di sekolah atau pun di tempat kerja. Khusus perundungan yang terjadi di lingkungan sekolah, terang Dosen Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Mulia Sari Dewi, M.Si, siapa pun pada dasarnya bisa melakukan identifikasi dengan mengenali ciri-ciri pelaku dan korban perundungan.
Pertama dia cenderung agresif, sedikit di bawah rata-rata dalam intelegensi dan kemampuan membaca, popularitas rata-rata, tidak memiliki banyak empati untuk korban.
BACA JUGA:
- Sekolah Harus Sigap dan Tertata Tanggulangi Bullying
- Marak Kasus Bullying, Sekolah PENABUR Ciptakan Kanal-kanal Energi Kreatif
- Cinta Laura Kiehl: Tingkat Perundungan Siber di Indonesia Masih Tinggi
Sedangkan ciri-ciri korban perundungan di antaranya adalah siswa di kelas yang cenderung lebih kecil dan lebih lemah daripada rekan-rekan mereka. Mereka yang tidak tegas dan tidak kompeten secara sosial lebih cenderung menjadi korban perundungan. Dan orang-orang yang memiliki banyak teman cenderung lebih kecil peluangnya untuk menjadi korban perundungan dibandingkan dengan yang memiliki teman sedikit.
Ia melanjutkan, efek pada korban perundungan sangatlah berbahaya. Korban akan mengalami sulit belajar sehingga nilai mungkin terganggu karena perhatiannya teralihkan.
“Selain itu, korban juga bisa melakukan sikap ekstrem, di antaranya balas dendam dalam bentuk melawan, membawa senjata ke sekolah atau bahkan bunuh diri,” terangnya.
Perundungan sangat berbahaya khususnya terhadap dampak psikologis seperti stres secara psikologis maupun fisik, melakukan bunuh diri, disfungsi sosial, kecemasan depresi sehingga mengalami penurunan kesehatan.
“Yang jelas untuk mencegah perundungan itu harus melalui metode yang menyeluruh dan komprehensif oleh semua pihak dan pemangku kepentingan. Mereka harus terlibat dan memberikan komitmen yang sama untuk memerangi dan menghilangkan perundungan di sekolah,” katanya.
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu
Leave a Reply