JAKARTA, KalderaNews.com – Sebentar lagi, kita merayakan peringatan Kemerdekaan Indonesia ke-76. Tentu ada banyak pelajaran berharga dari peristiwa Kemerdekaan RI ini.
Kita tentu bisa memetik buah-buah makna dari pesan-pesan para pendiri bangsa yang terekam dalam sejarah. Pesan-pesan mereka tentu tak akan pernah lekang oleh waktu.
BACA JUGA:
- 76 Ucapan Hari Kemerdekaan Indonesia, Dapat Dikreasikan Menjadi Update Media Sosial
- Inilah Pedoman Resmi Pelaksanaan Upacara Bendera HUT ke-76 Kemerdekaan RI Tahun 2021
- Inilah Pantun-Pantun Bertema Kemerdekaan, Cocok untuk Merayakan HUT Kemerdekaan RI di Media Sosial
Karena masih dalam suasana pandemi Covid-19, salah satu cara merayakan peringatan Kemerdekaan RI adalah dengan berbagi pesan melalui media sosial. Nah, inilah 7 pesan para pendiri bangsa yang bisa kamu jadikan status atau dibagikan melalui media sosial:
- “Kemerdekaan adalah jembatan emas, jembatan inilah yang leluasa menyusun masyarakat Indonesia merdeka yang gagah, kuat, sehat, kekal, dan abadi.” (Sukarno)
- “Kemerdekaan hanya dapat dimiliki oleh bangsa yang jiwanya berkobar-kobar dengan tekad merdeka atau mati.” (Sukarno)
- “Kita bangsa besar, kita bukan bangsa tempe. Kita tidak akan mengemis, kita tidak akan minta-minta, apalagi jika bantuan-bantuan itu diembel-embeli dengan syarat ini syarat itu! Lebih baik makan gaplek tetapi merdeka, daripada makan bestik tapi jadi budak!” (Sukarno)
- “Anak muda boleh pandai beretorika, namun juga harus sadar untuk mewujudkan kemakmuran dan kesejarteraan rakyat yang menjadi cita-cita.” (Bung Hatta)
- “Agar persatuan dan kepedulian tak semakin pudar, teruslah menjunjung tinggi sila ketiga Pancasila, Persatuan Indonesia.” (Bung Hatta)
- “Kemerdekaan nasional adalah bukan pencapaian akhir, tapi rakyat bebas berkarya adalah pencapaian puncaknya.” (Sutan Syahrir)
- “Percaya dan yakinlah bahwa kemerdekaan satu negara yang didirikan di atas timbunan reruntuhan ribuan jiwa, harta benda dari rakyat dan bangsanya tidak akan dapat dilenyapkan oleh manusia, siapa pun juga.” (Jenderal Soedirman)
*Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan share pada saudara, sahabat dan teman-temanmu!
Leave a Reply