Universitas Dian Nuswantoro Dipilih Menjadi Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Semarang

Vaksinasi Covid-19
Ilustrasi: Vaksinasi Covid-19. (KalderaNews.com/Ist.)
Sharing for Empowerment

SEMARANG, KalderaNews.com – Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) ditunjuk Pemerintah Kota Semarang untuk dijadikan lokasi sentra vaksinasi Covid-19. Langkah ini dilakukan Pemkot Semarang untuk mendukung tercapainya herd immunity khususnya di Semarang.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Semarang, Moh Abdul Hakam mengatakan dengan pelibatan kampus ini, vaksinasi di Semarang dapat cepat selesai di lakukan. Seperti diketahui, Semarang menjadi salah satu kota dengan pasien positif Covid-19 yang cukup banyak.

Sementara itu, Mohamad Sidiq, selaku Koordinator Sentra Vaksinasi Udinus menyampaikan bahwa pelaksanaan vaksinasi tetap akan menerapkan protokol kesehatan. Hal ini dilakukan agar kondisi tetap kondusif dan tidak ada kerumunan.

BACA JUGA:

“Udinus telah siap untuk membantu Pemkot Semarang dalam menyediakan lokasi percepatan vaksin di Kota Semarang. Tenda-tenda dan perlengkapan telah kami siapkan untuk mendukung kenyamanan,” jelas Sidiq.

Udinus akan menyiapkan relawan-relawan vaksin untuk membantu lancarnya kegiatan tersebut. Ada sekitar 55 orang yang terdiri dari 20 mahasiswa Fakultas Kesehatan Udinus, satu dokter, satu perawat, dosen, karyawan, security dan relawan lainnya.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*