5 Kampus dengan Bentuk Bangunan Paling Unik di Indonesia

Sharing for Empowerment

2. Rektorat Universitas Padjajaran (Unpad), Sumedang


Rektorat Universitas Padjajaran (Unpad)

Gedung rektorat yang terletak di Universitas Padjajaran, Sumedang ini terbilang cukup unik. Pasalnya, desain kampus ini mengusung konsep “Lembur Alwi” maksud dari konsep ini adalah memiliki nilai filosofi tentang bamboo. Hal ini karena bagi masyarakat Sunda, bambu bisa menjadi berbagai macam fungsi mulai dari bahan bangunan, alat dapur, pakaian (topi), makanan (iwung/rebung), bahkan alat musik (angklung).

Gedung yang mulai dioperasikan awal 2012 ini juga memakai dua konsep lansekap yaitu kebun bambu dan lansekap sawah serta perkampungan. Dengan kombinasi ini, menjadikan Gedung Rektorat Unpad unik dan indah.

3. Kampus Binus Alam Sutra


Kampus Binus Alam Sutra

Lewat di jalan tol Jakarta-Merak ketika sampai di daerah Alam Sutera, Tangerang Selatan kita dapat melihat Kampus Universitas Bina Nusantara (Binus) yang bentuknya seperti tumpukkan kotak. Gedung unik ini dibangun dengan konsep hemat energi serta ramah lingkungan.

Keunikan gedung ini terlihat dalam bentuk bangunannya itu sendiri. Desain kotak-kotak pada gedung ini dilengkapi dengan jendela-jendela yang berukuan besar. Desain kotak-kotak pada gedung juga menyediakan banyak jendela besar sebagai perantara sinar matahari ke dalam ruangan sehingga meminimalkan penggunaan lampu. Dengan luas 60 meter persegi, bangunan 22 lantai ini menampung 40 ruang kelas dan laboratorium.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*