Kompetisi Sains Nasional (KSN) Tingkat SMP Diselenggarakan pada November 2021, Ini Tahapan Lengkapnya

Peserta OSN IPS 2019 Tingkat SMP sedang mengikuti ujian tertutlis di Yogyakarta
Peserta OSN IPS 2019 Tingkat SMP sedang mengikuti ujian tertutlis di Yogyakarta (KalderaNews/ditpsmp.kemdikbud)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Kompetisi Sains Nasional (KSN) Tingkat SMP merupakan ajang silaturahmi para pencinta sains tingkat SMP sekaligus wahana kompetisi bagi siswa/i SMP/MTS negeri/swasta dan/atau yang sederajat di seluruh Indonesia di bidang studi: Matematika, IPA, dan IPS.

KSN dilaksanakan secara berjenjang mulai dari babak penyisihan tahap 1 dan tahap 2 dan dilanjutkan ke babak final tingkat nasional. Peserta KSN SMP Tingkat Nasional adalah siswa/i yang telah berhasil lulus seleksi untuk setiap tingkatannya.

Tahapannya, setelah sosialisasi KSN SMP dilaksanakan pada Juni 2021 lalu maka ujicoba aplikasi dan simulasi kompetisi dilaksanakan Juli 2021 dan dilanjutkan dengan seleksi babak benyisihan tahap 1 (satu) peserta KSN SMP pada September 2021 dan seleksi babak penyisihan tahap 2 (dua) peserta KSN SMP pada Oktober 2021.

BACA JUGA:

Selanjutnya virtual meeting dan penjelasan pelaksanaan tingkat nasional KSN SMP pada Oktober 2021 dan pelaksanaan tingkat nasional peserta KSN SMP pada November 2021.

Plt. Kepala Pusat Prestasi Nasional. Asep Sukmayadi menegaskan hadirnya KSN diharapkan mampu meningkatkan atmosfer kecintaan terhadap dunia sains sekaligus menanamkan suasana kompetitif, sportif, produktif dan jujur antar siswa SMP sejak dini.

Sejak KSN SMP dilaksanakan, banyak sekolah yang telah termotivasi untuk mengembangkan program peningkatan mutu pembelajaran Matematika, IPA, dan IPS. Hal tersebut mengindikasikan bahwa dampak positif dari kegiatan KSN sudah nampak dan menjadi gerakan nasional untuk mengembangkan mutu dan kualitas pendidikan sains mulai dari tingkat sekolah, pembinaan kecamatan, kabupaten/kota, provinsi dan hingga di level nasional.

Agar dampak positif tersebut dapat meluas, perlu dukungan informasi yang dapat membantu sekolah dalam rangka akselerasi pemahaman program peningkatan mutu pembelajaran bidang studi Matematika, IPA, dan IPS. Diharapkan buku silabus ini dapat memberikan informasi bagi pihak-pihak terkait untuk mempersiapkan peserta didik untuk mengikuti Kompetisi Sains Nasional tingkat SMP tahun 2021

Kompetisi Sains Nasional (KSN) Jenjang SMP 2021 dilaksanakan dengan menggunakan sebuah media teknologi yaitu teknologi smartphone atau perangkat komputer, hal ini merupakan sebuah terobosan untuk peserta didik di Indonesia agar lebih bisa memanfaatkan teknologi dengan baik dan mencari informasi- informasi yang positif.

“Pada kesempatan ini saya berharap, atmosfer kompetisi yang sehat serta bertumbuh dalam budaya yang silih asih dan asuh dapat berlanjut di sekolah, dan didukung oleh seluruh pemangku kepentingan. Tidak hanya sampai kompetisi ini berakhir, melainkan saya ingin, semua pihak berkontribusi dalam menyiapkan peserta didik yang turut andil dalam memajukan Indonesia yang lebih baik di masa depan.”

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan share pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*