Hari Media Sosial 10 Juni, Inilah Tip Menggunakan Media Sosial dengan Cerdas

Sharing for Empowerment

Jangan emosi

Menggunakan emosi yang berlebih akan membuat kita kesulitan mengontrol emosi dalam berkomentar terhadap sebuah topik atau unggahan. Komentar yang terlalu emosional dapat merundung atau bahkan menjelekkan pihak lain. Hal ini harus dihindari.

Menjaga privasi

Mengunggah hal yang bersifat privasi dapat merugikan diri sendiri. Terlebih mengunggah hal privasi orang lain. Alamar rumah, jadwal keseharian, nomor kartu identitas, dan juga nomor kontak pribadi merupakan hal-hal bersifat privasi yang harus dihindari.

Memahami etika

Etika tidak hanya berlaku di kalangan kehidupan sehari-hari. Menggunakan intenet dan media sosial juga diperlukan etika, netiket namanya. Mengendalikan diri dengan car menjaga etika bersosialisasi menggunakan media sosial merupakan hal yang penting.

Cerdas menggunakan waktu

Bermain media sosial memang mengasyikkan. Kita dapat menghabiskan waktu berjam-jam untuk hal tersebut. Namun, larut di dalam kehidupan media sosial dapat membuat kita terganggu secara psikis. Melihat postingan orang lain di media sosial dan membuat kita insecure tentu merugikan diri sendiri.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*