JAKARTA, KalderaNews.com – Bagi kamu yang masih ingin melanjutkan kuliah di perguruan tinggi negeri (PTN), jangan khawatir, karena jika gagal di UTBK-SBMPTN 2021, kamu masih memiliki kesempatan melalui jalur mandiri.
Beberapa PTN bahkan telah membuka pendaftaran seleksi melalui Jalur Mandiri. Jalur Mandiri ini merupakan seleksi masuk PTN yang diselenggarakan oleh masing-masing PTN.
BACA JUGA:
- Untuk Peserta UTBK-SBMPTN 2021, Inilah Cara Berpakaian dan Perlengkapan yang Wajib Kamu Bawa
- Dear Pejuang PTN, Mau Lolos UTBK-SBMPTN 2021? Ikuti Tip Berikut Ini
- LTMPT: Persyaratan, Tahapan, Biaya, dan Tanggal Penting UTBK-SBMPTN 2021
Nah, jika kamu masih berminat masuk PTN, simak beberapa tip berikut:
Pelajari materi ujian
Latihan soal terus-menerus menjadi salah satu kunci keberhasilan menghadapi ujian seleksi melalui Jalur Mandiri. Biasanya kualitas ujian yang diberikan hampir mirip dengan soal ujian tahun-tahun sebelumnya.
Pahami soal-soal ujian tersebut, bukan dihapal ya. Karena dengan memahami soal, kamu akan lebih mudah mengerjakan soal yang sejenis.
Pilih jurusan yang berpeluang besar
Pilih jurusan yang sesuai dengan kemampuan kamu. Ini penting, agar peluang kamu diterima lebih besar. Kamu bisa melibatkan orang lain, seperti teman, guru, dan orangtua untuk membantu kamu memilih jurusan yang tepat dan sesuai dengan kemampuan kamu.
Gali informasi tentang jurusan pilihan
Setelah menetapkan pilihan universitas dan jurusan, kamu mesti menggali berbagai informasi tentang kampus pilihan kamu itu. Tujuannya, agar lebih memahami peluang, grade, dan prospek jurusan yang kamu pilih.
Jangan pernah menganggap sepele
Meskipun persaingan di Ujian Mandiri tak seketat ujian nasional perguruan tinggi, tetapi kamu tidak boleh menganggap remeh. Tetaplah optimis dan serius mengikutinya, lakukan persiapan terbaik untuk menjawab berbagai jenis soal.
Pelajari semua jenis soal yang ada, perkirakan peluang peminat dari jurusan yang kamu pilih.
Pastikan kamu tak terkendala dalam soal dana
Tahukah kamu mengapa ujian tes masuk melalui Jalur Mandiri cenderung lebih mudah dan lebih besar peluangnya dibandingkan SBMPTN? Salah satu alasannya karena biaya kuliah jalur ini akan lebih besar dibandingkan mereka yang masuk jalur SBMPTN.
So, pastikan kamu tidak terkendala dalam soal pembiayaan kuliah. Jika perlu, carilah beasiswa untuk mendukung proses perkuliahan kamu.
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu!
Leave a Reply