JAKARTA, KalderaNews.com – Hari Bumi Sedunia yang diperingati setiap tanggal 22 April ternyata juga membuat Choi Siwon, anggota Super Junior ikut berpartisipasi aktif dengan terlibat dalam Queen Flogging Challenge. Di dalam postingan akun Instagram pribadinya, Siwon mengunggah kegiatannya sebagai duta UNICEF. Di sana Siwon mengunggah kegiatan Hari Bumi dengan mengumpulkan sampah.
Nah, kamu jangan sampai kalah dengan Siwon, sebagai pelajar dan mahasiswa, inilah daftar contoh kegiatan Hari Bumi Sedunia yang dapat kamu lakukan. Simak, yuk.
BACA JUGA:
- Hari Bumi Sedunia 22 April, Begini Sejarah dan Temanya Tahun Ini
- 22 Maret, Hari Air Sedunia, Inilah Sejarah dan Temanya
- 10 Januari, Hari Gerakan Sejuta Pohon Sedunia, Tanam Pohon di Sekitar Kita
Memilah sampah
Hal pertama yang dapat dilakukan adalah menyediakan tempat sampah yang berbeda untuk sampah organik, anorganik, dan berbahaya. Setelah menyiapkan tempat sampah ini, kamu juga harus tertib untuk membuang sampah sesuai dengan wadahnya.
Peduli dengan Kran Air Bocor
Salah satu cara mudah peduli dengan air bersih adalah ketika mendapati kran air yang menetes atau tidak tertutup tidak sempurna, kita dapat dengan mudah menutupnya. Tidak butuh waktu dan tenaga yang banyak untuk mengerjakan hal ini. Sederhana dan mudah dilakukan namun berdayaguna untuk lingkungan.
Bawa Botol Minum
Cara mudah untuk mengurangi sampah plastik botol air minum dalam kemasan adalah dengan memabwa botol minum sendiri saat bepergian. Bila dengan botol AMDK kita langsung membuangnya, dengan botol minum sendiri kita dapat mengisinya kembali.
Menanam Pohon
Menanam pohon untuk melestarikan hutan atau taman dapat dilakukan bersama dengan lingkungan tempat tinggal dan komunitas. Menanam pohon untuk melestarikan lingkungan memang tidak dapat dinikmati langsung dampaknya. Namun, hal ini sangat bermanfaat untuk masa depan.
Bawa Kantong Belanja Sendiri
Cara lain untuk tidak menambah sampah plastik adalah dengan membawa tas belanja berbahan kain yang dapat dipakai ulang. Membawa kantong belanja sendiri, selain tidak menambah sampah dan polusi juga membantu menghemat karena kebanyakan kantong plastik sekarang berbayar.
Go Digital Notes
Produksi kertas juga memberikan sumbangan terhadap berkurangnya pohon di hutan. Dengan mengurangi penggunaan kertas, kita sudah ikut berpartisipasi untuk menjaga pohon. Penggunaan kertas dapat diganti dengan digital.
Jadilah Pioner di Lingkungan Sekitar
Bergabung dengan komunitas yang bergerak di bidang lingkungan akan banyak memberikan kesempatan pada kita untuk menjaga lingkungan. Bergerak melalui kelompok atau komunitas dapat membuat aksi tampak lebih nyata. Kegiatan yang dapat dilakukan misalnya seperti aktivitas Siwon dengan mengumpulkan sampah.
Tidak hanya mengumpulkan dan membuang sampah, kamu dapat juga mengajak teman di komunitasmu untuk mencabut paku di pohon yang kerap menjadi sasaran oknum dalam menempelkan media iklannya. Paku yang dipasang di pohon untuk kepentingan kampanye sangat mengganggu pertumbuhan pohon.
Inisiasi Membuat Taman
Setelah bergabung dengan dengan komunitas atau kelompok yang berorientasi pada lingkungan, kamu dapat mengajak komunitasmu untuk mulai membangun taman misalnya. Bisa dimulai dari lingkungan terkecil dan terdekat misalnya dari RT.
Banyak sekali kegiatan yang dapat dilakukan oleh pelajar dan mahasiswa untuk ikut melestarikan lingkungan. Yang pasti kegiatan Hari Bumi dapat dimulai secara sederhana dari lingkungan terdekat.
Leave a Reply