Inilah Manfaat Tugas Nirmana, Mahasiswa Desain Harus Baca

Tugas kuliah
Ilustrasi: mengerjakan tugas kuliah desain. (doc. KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Tidak hanya mahasiswa desain, tugas kuliah kadang memang terasa memberatkan. Namun, yang namanya tugas, bila tidak dikerjakan akan makin memberatkan di kemudian hari, bukan. Mahasiswa desain pasti sudah akrab dengan yang namanya tugas nirmana.

Sebenarnya apakah nirmana itu? Mari sedikit ulas apakah nirmana itu untuk dapat dipahami lebih mudah oleh mahasiswa jurusan lain.

BACA JUGA:

Nirmana merupakan salah satu mata kuliah yang cukup penting yang dipelajari di tingkat awal oleh mahasiswa seni dan desain. Nirmana merupakan mata kuliah yang cukup membawa aura ngeri bagi sebagian mahasiswa. Meskipun demikian, tugas dari mata kuliah ini tetap harus dikerjakan dengan baik hingga tuntas.

Nirmana sebenarnya merupakan kata ganti yang berasal dari bahasa Inggris yang diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Secara harfial nirmana berasal dari dua kata yakni nir dan mana. Nir berarti tidak ada, dan kata mana berarti makna atau bentuk.

Secara materi, nirmana memuat kaidah unsur-unsur rupa seperti titik, garis, bentuk, warna, dan tekstur. Semua elemen ini adalah elemen dasar desain grafis. Kesatuan elemen ini bila disatukan akan menjadi sebuah karya yang indah.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*