JAKARTA, KalderaNews.com – Rektor Universitas Esa Unggul, Dr.Ir. Arief Kusuma Among Praja, MBA, IPU akan memberikan beasiswa kepada 250 calon mahasiswa untuk berkuliah di Universitas Esa Unggul. Pemberian beasiswa ini dilakukan secara menyeluruh pada tahun 2021 mulai Januari hingga Agustus 2021.
Arief Kusuma mengatakan, beasiswa ini merupakan bentuk perhatian Universitas Esa Unggul untuk meningkatkan taraf kualitas sumber daya manusia di Indonesia melalui pendidikan.
BACA JUGA:
- Wujudkan Kampus Merdeka, Universitas Multimedia Nusantara Kerja Sama dengan Universitas Esa Unggul
- Dosen Esa Unggul Masuk Jajaran Penerima MAB Young Scientists Awards 2020
- Produk Inovasi Covid-19 dari Universitas Esa Unggul Dipamerkan di Galeri LLDIKTI
“Universitas Esa Unggul sebagai institusi yang bergerak dalam bidang pendidikan tinggi menjunjung Tri Dharma Universitas untuk menghasilkan lulusan yang ke depannya dapat bermanfaat bagi kemajuan bangsa. Dan beasiswa Universitas Esa Unggul hadir untuk meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19,” ucapnya.
Beasiswa Esa Unggul kepada 250 mahasiswa ini diberikan melalui proses seleksi dari Tim Beasiswa. Prosesnya melalui beberapa tahapan mulai dari pendaftaran, pengumuman seleksi berkas, interview, pengumuman final, hingga tanda tangan kontrak.
Sejumlah mahasiswa yang mendapatkan beasiswa ini nantinya digenjot untuk berprestasi baik dibidang akademik maupun non-akademik.
“Jadi kalian ini merupakan mahasiswa-mahasiswa pilihan yang masuk ke beasiswa unggulan, prestasi, 100 persen dan Indonesia Timur. Kalian pun harus mempertahankan nilai kalian, minimal IPK 3.00 serta berprestasi juga di bidang non-akademik seperti olahraga, kesenian hingga kebudayaan,” ucapnya.
Arief Kusuma berharap, program beasiswa ini membantu menyumbang pembangunan manusia di Indonesia dan bagi para mahasiswa yang mendapatkan beasiswa saat telah lulus nanti dapat membangun kesejahteraan di daerahnya masing-masing.
“Mudah-mudahan kalian yang mendapatkan beasiswa dapat lulus tepat waktu, jangan sia-siakan beasiswa ini karena kalian adalah harapan bangsa. Jika kalian sudah lulus nanti pulang ke daerah kalian masing-masing untuk membangun ketertinggalan sehingga menciptakan kesejahteraan bangsa,” harap Arief Kusuma.
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu!
Leave a Reply