JAKARTA, KalderaNews.com – Pendaftaran beasiswa penuh S2 ke Belanda “StuNed” (Studeren in Nederland) untuk keberangkatan September 2021 resmi diperpanjang hingga 22 Maret 2021. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, pendaftaran di masa pandemi Covid-19 ini dilakukan dengan platform Delta.
Beasiswa penuh ini memang banyak diincar karena serasa tinggal melenggang dengan koper jika sudah lolos, karena beasiswanya mencakup tak hanya uang kuliah (maksimum EUR 20.000 per tahun), tetapi juga biaya hidup (uang bulanan), biaya perjalanan internasional dan lokal serta biaya lain yang diperlukan untuk mendukung studi.
Secara umum tahapan seleksi beasiswa StuNed 2021 dimulai dengan pendaftaran melalui platform DELTA (Deadline: 22 Maret 2021), seleksi dokumen dan administrasi (Maret – April 2021), tes psikologi dan wawancara (Minggu Ketiga April 2021) dan pengumuman batch 2021 (Minggu Kedua Mei 2021).
BACA JUGA:
- Deadline Beasiswa StuNed 8 Maret 2021, Catat Baik-baik Kini Pakai Platform DELTA
- Jika Lamar StuNed 2021 Pilih Skema Co-funding Maka Peluang Dapat Beasiswanya Lebih Besar
- Tips Mendapatkan Beasiswa StuNed 2020 dari Tiga Bidadari 2018
Selain wajib memperhatikan bidang prioritas pada 2021 yang mengacu pada program kerja sama bilateral pemerintah Belanda dengan Indonesia, secara khusus untuk pelamar tahun ini wajib memperhatikan teknis pendaftarannya dengan platform Delta yang tergolong baru ini.
Perlu diperhatikan bahwa setiap universitas di Belanda memiliki tautan Delta tersendiri. Untuk mendapatkan tautan untuk pendaftaran Beasiswa StuNed, calon pelamar beasiswa harus mengontak pihak admission dari universitas di Belanda yang telah memberikan letter of admission. Ingat, proses mengontak universitas ini dapat memakan waktu 14 (empat belas) hari.
Jika pihak universitas di Belanda belum memiliki akses ke platform Delta untuk pendaftaran Beasiswa StuNed, pelamar bisa mengontak tim Beasiswa StuNed melalui email stunedcontact@nesoindonesia.or.id.
Persyaratan pendaftaran Beasiswa StuNed serta format dokumen yang dibutuhkan seperti motivation statement, co-funding statement, dan statement by employer yang perlu diunggah ke platform DELTA melalui tautan: https://www.nesoindonesia.or.id/beasiswa/stuned/stuned-application-documents.
Pastikan pelamar telah memiliki seluruh dokumen yang perlu untuk diunggah sebelum proses pendaftaran. Pada platform Delta, ada 5 kategori dokumen yang harus diunggah ke dalam sistem. Pelamar bisa menggabungkan beberapa document menjadi satu file (contoh: employer statement dan motivation statement) dengan bantuan situs seperti https://smallpdf.com/. Dokumen-dokumen yang dimaksud:
- Pindaian paspor (diunggah dengan nama file: Applicant Full Name_Passport)
- Academic Transcript and Certificate + English Language proficiency + Unconditional Offer letter (diunggah dengan nama file: Applicant Full Name_Academic Transcript-Certificate_English_LOA)
- Employer Statement (if applicable) + Motivation letter (diunggah dengan nama file: Applicant Full Name_Employer Statement_Motivation Letter)
- Co-funding Statement (if applicable) (diunggah dengan nama file: Applicant Full Name_Co-funding)
- Other supporting docs such as awards, other certificate (if applicable) (diunggah dengan nama file: Applicant Full Name_Supporting Docs)
Dokumen dengan catatan if applicable di atas merupakan dokumen yang sifatnya opsional, namun akan mendukung proses pendaftaran pelamr dalam proses seleksi Beasiswa StuNed.
Berikut ini Do’s & Don’ts yang wajib diperhatikan supaya bisa lolos di tahap seleksi dokumen dan administrasi:
Do’s
- Sebelum memulai proses pendaftaran di Delta, siapkan semua informasi dan dokumen yang diperlukan dalam proses pendaftaran.
- Setiap dokumen yang diunggah harus dalam format PDF dengan ukuran file tidak melebihi 5 MB. Silakan lihat template dummy application form di sini.
Don’ts
- Pelamar tidak boleh menyimpan data yang diisi pada form pendaftaran pada platform Delta. Proses pengisian form pendaftaran pada platform Delta hanya dapat dilakuan dalam satu kali proses pengisian.
- Pelamar hanya dapat mengajukan satu program studi tujuan untuk aplikasi beasiswa StuNed. Jadi, tidak boleh double application.
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Leave a Reply