Dear Pejuang PTN, Mau Lolos UTBK-SBMPTN 2021? Ikuti Tip Berikut Ini

Ilustrasi: Persyaratan, Tahapan, Biaya, dan Tanggal Penting UTBK-SBMPTN 2021. (KalderaNews.com/Ist.)
Ilustrasi: Persyaratan, Tahapan, Biaya, dan Tanggal Penting UTBK-SBMPTN 2021. (KalderaNews.com/Ist.)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Hasil SNMPTN 2021 telah diumumkan. Sebanyak 110.459 siswa dinyatakan lulus seleksi. Bagi yang belum lulus SNMPTN 2021, jangan berkecil hati. Lantaran, masih ada kesempatan untuk kuliah di PTN lewat jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2021.

BACA JUGA:

Pendaftaran UTBK-SBMPTN 2021 masih dibuka, maka segera daftarkan diri kamu sekarang juga. Pendaftaran ditutup pada 1 April 2021.

Nah, agar tidak gagal lagi, yuk ikuti tip berikut ini:

Cek peluang

Tiap PTN memiliki kriteria daya tampung dan kualitas yang berbeda. Hal ini dapat menyebabkan ketatnya persaingan. Semakin baik kualitas PTN, maka peluang untuk masuk pun lebih sulit. Maka kamu mesti bisa mengukur kemampuan diri yang disesuaikan dengan pilihan program studi dan PTN.

Hati-hati memilih program studi

Melanjutkan poin pertama, kamu mesti hati-hati dalam menentukan pilihan program studi. Cara informasi sebanyak mungkin terkait tingkat persaingan untuk masuk ke program studi pilihan kamu.

Konsultasikan pilihan kamu dengan orangtua, guru, teman, atau kakak kelas kamu. Dengan begitu kamu bisa menentukan pilihan program studi yang memiliki peluang besar diterima.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*