Alumnus Sekolah Cikal Ikut Menginisiasi Inklusivitas di University of Wisconsin

Alumnus Sekolah Cikal, Agalia Ardyasa di University of Wisconsin, Madison, USA
Alumnus Sekolah Cikal, Agalia Ardyasa di University of Wisconsin, Madison, USA (KalderaNews/IG Agalia Ardyasa)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Alumnus Sekolah Cikal, Agalia Ardyasa berbagi pengalaman inspiratif saat kuliah di Amerika, teristimewa terkait dengan yang namanya adaptasi dan inklusivitas.

Mahasiswi jurusan Ekonomi dan Matematika Terapan di University of Wisconsin, Madison ini mengaku tidak mengalami kesulitan dalam hal bahasa ataupun rindu keluarga, tetapi ada hal lain yang justru sangat menantang, yakni terkait upaya memacu diri dalam hal belajar karena tingginya “budaya ambisius” di kampusnya.

“Sebenarnya kalau adaptasi belajar, aku tidak terlalu sulit karena aku sudah terbiasa belajar di Cikal dengan full english. Untuk adaptasi juga tidak terlalu sulit. Aku berupaya mencari teman yang tepat dan aku tinggal di asrama yang membuatku bertemu banyak teman yang di posisi sama dan mendukung prosesku,” akunya.

BACA JUGA:

“Tapi, salah satu hal yang cukup penuh tantangan itu banyak sekali pelajar yang ambisius di kampusku. Jadi, aku berusaha menaikkan waktu belajar lebih giat,” imbuh gadis remaja yang akrab disapa Agi.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*