JAKARTA, KalderaNews.com – Lima kampus di Indonesia masuk dalam jajaran 10 besar universitas Islam terbaik dunia versi UniRank. Lima kampus itu adalah Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang, dan Universitas Islam Indonesia (UII).
BACA JUGA:
- Peduli Sosial, Dosen UMM Sosialisasi Budidaya Maggot dengan Teknologi
- Mahasiswa UMM Ajak Petani Manfaatkan Limbah Tembakau untuk Pestisida
- Bisa Ditiru Nih, Mahasiswa UMM Bikin Aplikasi untuk Pengaduan Masyarakat
Laman UniRank atau www.4icu.org menginformasikan ada tiga faktor yang membuat lima perguruan tinggi di Indonesia masuk ke dalam 10 besar kampus Islam terbaik di dunia. Tiga faktor tersebut adalah diakreditasi oleh organisasi terkait pendidikan tinggi yang sesuai di setiap negara, menawarkan gelar sarjana empat tahun atau pascasarjana, dan memberikan kursus terutama dalam format pendidikan tradisional, tatap muka, dan nonjarak jauh.
Nah, berikut daftar 20 perguruan tinggi Islam terbaik di dunia versi UniRank:
- Universitas Muhammadiyah Malang
- Iran University of Science and Technology
- Cairo University
- Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
- Umm Al-Qura University
- Shahid Beheshti University of Medical Sciences
- Universiti Islam Antarabangsa Malaysia
- Universitas Muhammadiyah Surakarta
- Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang
- Universitas Islam Indonesia
- University of the Punjab
- Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
- Taibah University
- Al-Imam Muhammad Ibn Saud Islamic University
- Isfahan University of Technology
- University of Isfahan
- Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta
- The Islamic University of Gaza
- Süleyman Demirel Üniversitesi
- Aligarh Muslim University
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
umm top markotop dan joss gandoss, tapi selanjutnya spp-nya jangan naik pol-polan yo pak rektor fauzan… doaku anakku bisa lulus S1 jurusan Bahasa Arab biar bisa kerja di negara qatar