Calon Mahasiswa, Tak Perlu Input Nomor KIP Kuliah untuk Daftar SNMPTN

Ilustrasi Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KalderaNews.com/Ist)
Ilustrasi Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KalderaNews.com/Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA,KalderaNews.com – Beberapa waktu lalu para pendaftar Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) penerima KIP Kuliah sempat mengalami kendala karena sulit menginput nomor pendaftaran KIP Kuliah.

Namun akhirnya, Tim Teknis KIP Kuliah Sony H Wijaya dilansir dari Kompas menyatakan bahwa ketentuan pendaftaran SNMPTN bagi penerima KIP Kuliah telah diperbaharui sore ini.

BACA JUGA:

Dari hasil koordinasi dengan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri (LTMPTN), para peserta SNMPTN yang juga menerima KIP Kuliah kini tidak perlu lagi menginput nomor KIP di laman SNMPTN.

“Untuk memberikan kemudahan bagi peserta KIP Kuliah yang mengikuti seleksi SNMPTN, siswa peserta KIP-Kuliah tidak perlu meng-input nomor KIP-Kuliah di halaman pendaftaran SNMPTN-LTMPT,” kata Sony.

Karena itu, bagi kamu penerima KIP Kuliah jalur seleksi SNMPTN cukup melengkapi berkas pendaftaran KIP Kuliah dan memilih seleksi SNMPTN di menu “SELEKSI SIM KIP Kuliah”.

Sementara itu sinkronisasi antara SIM KIP Kuliah dan SIM SNMPTN akan dilakukan otomatis dan berkala dengan mekanisme host-to-host.

Jika kamu sudah terlanjur melakukan finalisasi tanpa nomor KIP tidak perlu panik karena tidak akan menjadi masalah.

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*