JAKARTA, KalderaNews.com – Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) menggelar webinar “Kiat Sukses Masuk Perguruan Tinggi Pilihan dan Pengumuman Peringkat Sekolah berdasarkan Nilai UTBK 2020” pada Sabtu, 28 November 2020.
Ketua LTMPT, Prof. Mohamad Nasih merilis daftar SLTA yang masuk dalam daftar 1000 terbaik berdasarkan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2020.
Nasih mengatakan, jumlah peserta UTBK tahun 2020 sebanyak 662.404 orang. Jumlah SLTA yang siswanya mengikuti tes UTBK 2020 sebanyak 21.302 sekolah.
BACA JUGA:
- Inilah 10 SMA Paling Top Berdasar Nilai UTBK 2020
- Inilah 20 MA Terbaik dari 65 MA Berdasarkan Nilai UTBK 2020
- Inilah 20 SMK Terbaik dari 58 SMK Berdasarkan Nilai UTBK 2020
Rerata nilai TPS tertinggi dari peserta adalah 681,885, sementara rerata terendah adalah 353,725. Nasih mengatakan, ada sejumlah metode yang digunakan dalam pengukuran peringkat ini, seperti:
- SLTA yang diikutkan dalam pengukuran peringkat ini adalah SLTA yang jumlah siswa mengikuti UTBK tahun 2020 minimal 20 orang.
- Jumlah SLTA yang memenuhi kriteria sebanyak 6.319 sekolah. Sementara itu, ada 15 ribu sekolah yang tak memenuhi kriteria.
- Rerata nilai TPS peserta dihitung berdasarkan rerata dari nilai 4 sub tes, yaitu kemampuan kuantitatif, kemampuan memahami bacaan dan menulis, memahami kemampuan penalaran umum dan pengetahuan pemahaman umum.
- Rerata nilai TPS sekolah dihitung berdasar rerata nilai TPS dari peserta di sekolah tersebut.
- SLTA diurutkan berdasarkan rerata nilai TPS dari tertinggi hingga terendah.
- Diambil 1000 SLTA dengan rerata nilai TPS tertinggi.
Nasih menjelaskan, jumlah SLTA berasarkan jenis sekolah ialah SMA berjumlah 872 sekolah, MA sebanyak 65, SMK sebanyak 58, serta PKBM 5 sekolah.
Berikut 50 SMA terbaik dari 872 SMA berdasarkan rerata Tes TPS UTBK 2020:
- SMAN UNGGULAN M.H. THAMRIN DKI Jakarta, Kota Jakarta Timur
- SMAS UNGGUL DEL Sumatera Utara, Kab. Toba Samosir
- SMAN 8 JAKARTA DKI Jakarta, Kota Jakarta Selatan
- SMAN 5 SURABAYA Jawa Timur, Kota Surabaya
- SMAS 1 KRISTEN BPK PENABUR DKI Jakarta, Kota Jakarta Barat
- SMAS BPK 1 PENABUR BANDUNG Jawa Barat, Kota Bandung
- SMAS DIAN HARAPAN DKI Jakarta, Kota Jakarta Barat
- SMAN 1 YOGYAKARTA DI Yogyakarta, Kota Yogyakarta
- SMA KATOLIK ST.LOUIS 1 Jawa Timur, Kota Surabaya
- SMAN BANUA KAL SEL Kalimantan Selatan, Kab. Banjar
- SMAN 3 YOGYAKARTA DI Yogyakarta, Kota Yogyakarta
- SMAN 28 JAKARTA DKI Jakarta, Kota Jakarta Selatan
- SMAN 81 JAKARTAM DKI Jakarta, Kota Jakarta Timur
- SMAS KRISTEN PETRA 2 SURABAYA Jawa Timur, Kota Surabaya
- SMAS KANISIUS JAKARTA DKI Jakarta, Kota Jakarta Pusat
- SMAS SANTA LAURENSIA Banten, Kota Tangerang Selatan
- SMAN 8 YOGYAKARTA DI Yogyakarta, Kota Yogyakarta
- SMAS BINA BHAKTI 1 Jawa Barat, Kota Bandung
- SMAS KRISTEN 6 PENABUR DKI Jakarta, Kota Jakarta Utara
- SMAS KRISTEN 3 PENABUR JAKARTA DKI Jakarta, Kota Jakarta Pusat
- SMAS KRISTEN 5 BPK PENABUR DKI Jakarta, Kota Jakarta Utara
- SMAS ALLOYSIUS 1M Jawa Barat, Kota Bandung
- SMAS KRISTEN BPK PENABUR GADING SERPONG Banten, Kab. Tangerang
- SMAS SANTA URSULA DKI Jakarta, Kota Jakarta Pusat
- SMAS KRISTEN IPEKA PURI INDAH DKI Jakarta, Kota Jakarta Barat
- SMAS SANTA URSULA BSD Banten, Kota Tangerang Selatan
- SMA LABSCHOOL KEBAYORAN DKI Jakarta Kota, Jakarta Selatan
- SMAN 34 JAKARTA DKI Jakarta Kota Jakarta Selatan
- SMAS PAHOA Banten, Kab. Tangerang
- SMAN 2 YOGYAKARTA DI Yogyakarta, Kota Yogyakarta
- SMAS ATHALIA Banten, Kota Tangerang Selatan
- SMAS KOLESE LOYOLA Jawa Tengah, Kota Semarang
- SMA NEGERI 03 Jawa Tengah, Kota Semarang
- SMAN 1 SURAKARTA Jawa Tengah, Kota Surakarta
- SMA BPK PENABUR HOLIS Jawa Barat, Kota Bandung
- SMAK PENABUR KOTA TANGERANG Banten, Kota Tangerang
- SMAN 1 BOGOR Jawa Barat, Kota Bogor
- SMAN 3 Jawa Timur, Kota Malang
- SMAN 6 YOGYAKARTA DI Yogyakarta, Kota Yogyakarta
- SMAS K KOLESE ST YUSUP Jawa Timur, Kota Malang
- SMAN 2 JAKARTA DKI Jakarta, Kota Jakarta Barat
- SMAN 68 JAKARTA DKI Jakarta, Kota Jakarta Pusat
- SMAN 78 JAKARTA DKI Jakarta, Kota Jakarta Barat
- SMA NEGERI 1 BANTUL DI Yogyakarta, Kab. Bantul
- SMAS KRISTEN IPEKA SUNTER DKI Jakarta, Kota Jakarta Utara
- SMAN 3 BANDUNG Jawa Barat, Kota Bandung
- SMAS 4 KRISTEN PENABUR DKI Jakarta, Kota Jakarta Barat
- SMAN 9 YOGYAKARTA DI Yogyakarta, Kota Yogyakarta
- SMAN 2 SURABAYA Jawa Timur, Kota Surabaya
- SMAS ST ANGELA Jawa Barat, Kota Bandung
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu
Leave a Reply