Disdik Kota Bekasi Banggakan 3 Inovasi ini di Masa Pandemi Covid-19, Menurutmu?

Kampus Bina Nusantara (Binus) University Bekasi
Kampus Bina Nusantara (Binus) University Bekasi (KalderaNews/Ist)
Sharing for Empowerment

BEKASI, KalderaNews.com – Inovasi menjadi keniscayaan di masa pandemi Covid-19. Pun demikian yang dirasakan Pemkot Bekasi melalui Dinas Pendidikannya.

Laman resmi Disdik Kota Bekasi pun membanggakan 3 inovasinya selama pandemi Covid-19.

“Perlahan namun pasti, inovasi-inovasi dalam Dunia Pendidikan di Kota Bekasi semakin nampak hasilnya, terlebih dalam situasi pandemi seperti ini,” tulis Disdik Kota Bekasi di laman resminya.

BACA JUGA:

Ditambahkannya, inovasi ini menjadi suatu keharusan guna meningkatkan ekosistem pendidikan menjadi lebih baik.

Lantas apa saja inovasi pendidikan yang sudah dihasilkan oleh Dinas Pendidikan Kota Bekasi? Berikut ini 3 inovasi yang dibanggakan tersebut:

  1. Tikom Sabar
    Merupakan model Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang tersrtruktur dan efektif, memuat 3 (tiga) komponen esensial pembelajaran dalam 1 (1) lembar.
  2. Jarektif 6.S.
    Merupakan model pembelajaran yang meliputi 6 (enam) langkah pemmbelajran yaitu: semangati, sampaikan, semaikan, selaraskan,serapkan dan simplifikasi.
  3. MGMPS 4.0
    Merupakan model penguatan kinerja Musyawarah Guru Mata Pelajaran Sekolah (MGMPS) yang mendayagunakan media aplikasi sebagai sumber belajar.

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*