BANDUNG, KalderaNews.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) membagikan sebanyak 3,25 juta kartu perdana/chip berisi kuota internet untuk siswa, guru, dan mahasiswa Jabar.
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil menjelaskan, kartu/chip tersebut telah terisi kuota sebanyak 10 gigabyte untuk pemakaian satu bulan.
Rencananya, kartu ini akan didistribusikan kepada siswa dan guru di tingkat SMA, SMK, dan SLB negeri maupun swasta serta santri mahasiswa.
BACA JUGA:
- Diperpanjang Hingga 11 September 2020, Begini Cara Dapat Kuota Internet Gratis
- Guru di Bandung Lawan Covid-19 dengan Melukis dan Pameran Bersama
- Duh, Indosat Ooredoo Baru Tingkatkan Bandwidth 20% di 56 Universitas
“Untuk guru dan siswa, kurang lebih total 1,9 juta keping. Sisanya, 1,3 juta buah akan diberikan kepada santri dan mahasiswa yang membutuhkan di Jabar,” jelasnya.
Secara teknis program ini akan berjalan hingga Desember 2020. Ketentuan khususnya, kuota tersebut digratiskan pada bulan pertama dan bulan selanjutnya pemilik kartu harus membayar Rp5.000/bulan jika ingin menggunakan kartu tersebut.
Teknis pembagiannya melalui kantor cabang dinas melalui Dapodik. Kepala Dinas Pendidikan (Kadisidik) Jabar, Dedi Supandi mengatakan, program ini merupakan salah satu inisiatif untuk menunjang pembelajaran dari rumah.
“Pendidikan anak-anak tidak boleh terabaikan. Mereka harus tetap belajar tanpa terkendala di masa pandemi saat ini,” tegasnya.
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat, dan teman-temanmu
Leave a Reply