7 Fakta Unik Kelahiran Soekarno yang Dia Ceritakan kepada Cindy Adams

Sharing for Empowerment

5. Kakek dan kakek buyutnya berjuang melawan Belanda.
Ibunda Sukarno, Idayu, adalah seorang putri Bali dari kasta Brahmana. Ia keponakan dari Raja Singaraja yang terakhir, Ayahnya, Raden Sukemi Sosrodihardjo. masih merupakan keturunan dari Sultan Kediri.

“Walau saya lahir dari kelas penguasa, dedikasi saya bagi kemerdekaan rakyat saya bukan keputusan yang tiba-tiba. Saya mewarisi itu,” kata Soekarno.

Dedikasi untuk memperjuangkan kemerdekaan rakyat, bagi Soekarno, ia peroleh dari semangat kakek dan kakek buyutnya dari garis ibu. Ketika pada 1556 Belanda datang untuk memulai penguasaannya atas pulau-pulau di Indonesia, rakyat berjuang untuk mempertahankannya.

“Kakek dan kakek buyut saya dari garis ibu meninggal dalam Perang Puputan, kata dia, menyebut salah satu perang paling berdarah melawan Belanda.

Menurut Soekarno, Belanda menipu Raja Singasari yang terakhir dan menguasai seluruh kekayaan, rumah, tanah dan seluruh milik kerajaan. Belanda mengundang Raja ke kapal perang mereka untuk berunding. Tetapi kemudian menangkapnya dan memasukkannya ke dalam penjara. Setelah Belanda menduduki istana dan menguasai kepemilikan Kerajaan, keluarga Ibunda Soekarno menjadi sangat miskin.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*