Guru Ini Sumbangkan Gajinya kepada Negara Atasi Covid 19 dan Ajak PNS Lainnya Lakukan Hal Serupa

Gad Masiko, guru di Uganda yang menyumbangkan gajinya untuk negara demi menanggulangi Covid 19 (Ist)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com — Seorang guru dengan status pegawai negeri sipil di Uganda menyumbangkan gajinya kepada negara untuk membantu masyarakat yang rentan dalam masa pandemi Covid 19.

Guru tersebut bernama, Gad Masiko. Menurut laporan chimreports.com, dia adalah seorang tutor di sebuah institut keguruan di Mbrara. Dia menyumbangkan seluruh gajinya bulan Maret sebesar 850.000 shilling kepada Gugus Tugas Nasional Covid 19 negara itu.

BACA JUGA:

Pria yang mengajar di Bishop Stuart Primary Teachers College ini mengatakan, ia menyumbangkan gajinya kepada negara agar disalurkan kepada masyarakat yang menderita karena kebijakan lockdown.

Langkah yang diambilnya ini, kata lulusan Uganda Christian University ini, juga merupakan apresiasi kepada Pemerintah Uganda yang telah membayar biaya sekolahnya ketika dia kuliah di bidang pendidikan dan kemudian meraih gelar magister.

“Saya kira sangat penting untuk memberi kembali kepada rakyat Uganda, sebagai balas budi, walaupun tidak besar jumlahnya, karena Pemerintah Uganda yang membiayai pendidikan saya,” kata pria yang memperistri seorang pekerja sosial itu.

“Saya mendorong PNS lainnya untuk mendukung pemerintah melawan pandemi ini karena rakyat yang kita bantu itu adalah yang mempekerjakan kita. Jika mereka tidak ada, kita tidak akan memiliki pekerjaan,” kata Masiko, 47 tahun, ayah dari empat anak. (SM)

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*