JAKARTA, KalderaNews.com – Yayasan Karya Salemba Empat (KSE) kembali menawarkan beasiswa bagi para mahasiswa yang mengalami kesulitan di bidang finansial dengan cara memberikan tunjangan bulanan.
Beasiswa untuk mahasiswa aktif ini diberikan pada mahasiswa di 30 Perguruan Tinggi Negeri dengan berbagai program beasiswa seperti Reguler, Unggul, Skripsi, Akademi Kewirausahaan, dan Teknologi For Indonesia.
Di 2020 ini Yayasan KSE kembali membuka Program Beasiswa Reguler Karya Salemba Empat Tahun Akademik 2020/2021 yang mulai dibuka pada 1 April 2020 hingga 25 April 2020.
BACA JUGA:
- Beasiswa Buat Mahasiswa S1 di 29 Universitas Ini Tutup 20 April 2019
- Beasiswa S1, S2 dan S3 dari MOE di Taiwan Tutup 31 Maret 2020
- Pendaftaran KIP Kuliah Tidak Diperpanjang, Segera Daftar di Sini
- Beasiswa S2 CRCS Universitas Gadjah Mada Tutup 2 April 2020 dan 2 Juli 2020
- Deadline Beasiswa S2 di Korea Selatan Global NGO Masters Program (GNMP) 12 April 2020
- Deadline Beasiswa D3 Politeknik Milik Kemenperin 30 Maret 2020
- Inilah 6 Periode Deadline Khusus Beasiswa Parsial S1 dan S2 Monash University Australia
Beasiswa KSE ini mencakup tunjangan pendidikan yang akan diberikan kepada program studi Strata 1 (S1) yang telah menempuh pendidikan minimal di semester kedua,mprogram pembinaan yang diselenggarakan oleh KSE seperti pembinaan tatap muka, program leadership, seminar, workshop dan coaching, tunjangan biaya hidup sebesar Rp.750.000 (tujuh ratus lima puluh ribu rupiah) per bulannya. 2019 lalu sebesar Rp.600.000,- (BACA: Beasiswa Buat Mahasiswa S1 di 29 Universitas Ini Tutup 20 April 2019 )
Persyaratan penerima beasiswa yakni mahasiswa yang berasal dari keluarga yang kurang mampu, belum menikah dan tidak sedang menerima beasiswa dari fakultas, universitas, lembaga atau pihak ketiga lain.
Saat mendaftar peserta cukup meng-upload dokumen dan berkas fisik akan diminta, jika pelamar lolos pada tahap seleksi dokumen online. Jika tertarik dengan beasiswa ini, gali informasi selengkapnya di tautan KLIK: Beasiswa Reguler Karya Salemba Empat Tahun Akademik 2020/2021.
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Leave a Reply