STIPAS Kupang Juara Paduan Suara Mahasiswa Perguruan Tinggi Katolik Tingkat Nasional

Paduan Suara STIPAS Kupang. (Dok, Stipas Kupang)
Paduan Suara STIPAS Kupang. (Dok, Stipas Kupang)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com –  Menteri Agama Fachrul Razi mengaku bangga dengan pagelaran paduan suara mahasiswa perguruan tinggi agama Katolik tingkat nasional 2019. “Saya bangga dengan acara ini. Pesertanya tanggung-tangguh dan hebat. Ini merupakan kegiatan kebersamaan dalam menampilkan jiwa seni dan mendalami nilai agama,” ujarnya saat membuka ajang kompetisi padua suara ini. Acara berlangsung di Jakarta sejak Sabtu-Senin, 2-4 November 2019.

BACA JUGA:

Di hadapan sekira 500 mahasiswa Katolik yang berasal dari 22 PTAK seluruh Indonesia, Menag mengajak mahasiswa Katolik untuk bersyukur atas kehadiran para pendiri bangsa yang berhasil menyatukan perbedaan di Indonesia melalui Sumpah Pemuda, Bhineka Tunggal Ika, Pancasila, UUD 1945, dan NKRI.

Usai membuka acara, Menag meninjau stand pameran pendidikan perguruan tinggi agama Katolik yang yang juga memamerkan ragam produk UKM khas daerah di Indonesia.

Dari pagelaran ini, keluar sebagai juara pertama STIPAS Kupang, Nusa Tenggara Timur, dan disusul STP Don Bosco Tomohon, Sulawesi Utara. (yp)

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*