Universitas Freiburg Puji Peran Indonesia di Asia Tenggara

Sharing for Empowerment

“Beberapa waktu lalu, kita juga menghadirkan pelaku Start Up Indonesia di forum Asia Pacific Week yang berlangsung di Berlin, tanggal 13-19 Mei 2019. Dari situ banyak potensi kerja sama yang bisa dikembangkan oleh StarUp Indonesia dengan mitranya di Jerman,” tambah Dubes Oegroseno.

Koordinator penyelenggara kuliah umum, Prof. Dr. Jürgan Rüland, yang juga menjabat sebagai Kepala Departemen Politik Internasional dan Kerja Sama Pembangunan, Universitas Freiburg, menyampaikan apresiasi atas paparan komprehensif Dubes Oegroseno. Ia berharap informasi tentang Indonesia yang dipaparkan tersebut menjadi pemicu dan pendorong untuk mendalami Indonesia lebih lanjut.

Sejauh ini Universitas Freiburg sendiri telah menjalin berbagai kerja sama dengan beberapa mitra di Indonesia. Di antaranya dengan Universitas Gadjah Mada, Universitas Indonesia, Universitas Hasanuddin, CSIS, dan Habibi Center. Saat ini bahkan ada empat Mahasiswa UGM yang sedang melakukan tandem riset tentang Antropologi Penggiat Lingkungan di Universitas Freiburg, sejak pertengahan Mei lalu. (JS)




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*