Pengen Kuliah S1 di Universitas Esa Unggul? Manfaatkan 4 Jalur Beasiswa Ini

Sharing for Empowerment

Syarat Mendaftar Beasiswa Prestasi:

  • Memiliki prestasi di bidang Kesenian ataupun Olahraga minimal berada di tingkat nasional
  • Merupakan lulusan pada tahun 2019 atau 2018.

C. Beasiswa Indonesia Timur

Program beasiswa Indonesia Timur diberikan untuk lulusan SMA/Sederajat yang berasal dari wilayah Indonesia bagian timur. Bagi pendaftar, sebaiknya memiliki prestasi baik akademik maupun non-akademik minimal di tingkat sekolah.

Syarat Mendaftar Beasiswa Indonesia Timur:

  • Berasal dari Indonesia Bagian Timur
  • Merupakan lulusan 2019 atau 2018
  • Memiliki rata-rata rapor minimal 70/100
  • Memiliki nilai rata-rata Ujian Nasional 6,5
  • Memiliki prestasi akademik ataupun non akademik minimal di tingkat sekolah.

D. Beasiswa Bidikmisi

Beasiswa Bidikmisi UEU diberikan bagi calon mahasiswa yang berasal dari keluarga kurang mampu. Selain itu, bagi pendaftar yang memiliki prestasi tinggi baik di bidang akademik maupun non akademik, akan mendapat poin lebih.

Syarat Mendaftar Beasiswa Bidik Misi UEU:

  • Ditujukan bagi mahasiswa yang berasal dari keluarga kurang mampu
  • Merupakan lulusan di tahun 2019 serta 2018
  • Memiliki prestasi minimal di tingkat sekolah

Berkas Dokumen yang Perlu Disiapkan (untuk seluruh jenis beasiswa):

  • Formulir Pendaftaran (Unduh Formulir Pendaftaran)
  • Fotokopi rapor yang sudah dilegalisir
  • Fotokopi Ijazah serta SKHUN (dapat diserahkan menyusul)
  • Fotokopi piagam atau sertifikat pelatihan yang dimiliki
  • Fotokopi KTP Orang Tua serta Calon Mahasiswa
  • Fotokopi KK (Kartu Keluarga)
  • Fotokopi Akta Kelahiran
  • Foto bagian depan rumah bersama seluruh keluarga, kamar tidur, kamar mandi, ruang tamu, serta dapur (khusus Beasiswa Bidikmisi)
  • SKTM (Surat Keterangan Tidak Mampu) yang berasal dari Kelurahan (khusus Beasiswa Bidikmisi).

Pendaftaran keempat program beasiswa tersebut dilakukan dengan cara mengirimkan berkas-berkas di atas ke Bagian Panitia Beasiswa UEU dengan alamat:

Jalan Arjuna Utara No.9, Kebon Jeruk, Jakarta 11510
BPKI ( Biro Pengembangan Kerjasama Institusi)
Lantai 2, Ruang 206
Telp. 021 – 5682519 atau 021 – 5674223 ext. 440/249 (Bpk. Wicaksono)
Email: beasiswa@esaunggul.ac.id




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*