Digitalisasi Program Studi di SMK Harus Digalakkan

Digitalisasi Program Studi di SMK Harus Digalakkan
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy meninjau perkembangan bantuan Revitalisasi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang disalurkan di SMK Negeri 9 Bandung, Kamis, 21 Februari 2019 (KalderaNews/Kemendikbud)
Sharing for Empowerment

BANDUNG, KalderaNews.com – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mendesak dimulainya digitalisasi di semua program studi di tingkat SMK dalam rangka menyongsong industri 4.0.

“Perancangan desain fesyen selain menggambar secara manual dengan kertas dan pensil, juga perlu diajarkan menggambar grafis tiga dimensi menggunakan komputer. Begitu juga dengan pembuatan kue, harus diajarkan standarisasi dengan peralatan praktik yang dilengkapi dengan sistem digital,” pintanya saat meninjau perkembangan bantuan Revitalisasi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang disalurkan di SMK Negeri 9 Bandung, Kamis, 21 Februari 2019.

BACA JUGA:
Setiap Tahun 50.000 Perawat Lulus, Pusat Ujian NCLEX Akan Didirikan
3 Permasalahan Klasik yang Menghantui Dunia Pendidikan Indonesia
Isyana, Teddy dan DJ Freya Bakal Closing “The Premiere” PENABUR Secondary Kelapa Gading

Terutama berkaitan dengan kurikulum karena sudah melibatkan dunia usaha dan dunia industri sebagai mitra, bahkan dari pihak dunia usaha dan dunia industri mengirim tenaga-tenaga ahlinya untuk membantu langsung praktik siswa, dalam jangka panjang semua SMK memiliki teaching factory yang dikembangkan bersama mitra dari dunia usaha dan dunia industri (DUDI).

“Intinya praktiknya anak-anak itu tidak boleh praktik mainan, tetapi praktik yang hasilnya sesuai dengan standar industri dan usaha, dan produknya harus bisa dijamin bahwa itu bisa dipasarkan paling tidak oleh mitra industri,” terangnya.

Diketahui, SMK Negeri 9 Bandung memiliki 1.605 siswa dan 106 guru. Secara umum, profil lulusan tahun 2018 paling banyak terserap ke dunia kerja yakni sebanyak 232 orang. Lainnya melanjutkan studi sebanyak 149 orang, dan 48 orang tercatat berwirausaha. (LF)

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*