JAKARTA, KalderaNews.com – Peserta didik kelas 11 SMKN 2 Kota Tangerang ini diam-diam mengoleksi segudang prestasi olah tarik suara yang membuat decak kagum. Vannya, begitu ia biasa disapa teman-temannya di sekolah, memiliki suara merdu seperti burung kenari.
Tak mengherankan, segudang prestasi telah diraihnya. Perhatikan saja sederet prestasi ini. Ia meraih Juara 1 FKS2TM Menyanyi Solo Kecamatan Tangerang, Juara Harapan 3 FKS2TM Menyanyi Solo Kecamatan Tangerang, Juara Favorit Lomba Cipta Lagu Boyolali, Juara 2 Band Akustik Starfest, Juara 2 Band Akustik Tennation 2017, Juara 1 Band Akustik Aeropolis, Juara 1 Band Akustik Maincoustic, Juara 2 Band Akustik Campus Expo, dan Juara 1 Band Akustik UPI.
BACA JUGA:
Jesreel Sigalingging: Diam-diam Jago Matematika di Kancah Dunia
Roby Handoyo: “Si Minion” Gitar dengan Segudang Prestasi
Pereira: Homework is boring. Looking for bugs is fun
Gadis kelahiran 20 Juni 2002 ini juga menggondol Juara 1 FKS2TM Menyanyi Solo Kecamatan Tangerang, Juara Harapan 3 FKS2TM Menyanyi Solo Kecamatan Tangerang, Juara Favorit Lomba Cipta Lagu Boyolali, Juara 2 Band Akustik Starfest, Juara 2 Band Akustik Tennation 2017, Juara 1 Band Akustik Aeropolis, Juara 1 Band Akustik Maincoustic, Juara 2 Band Akustik Campus Expo, dan Juara 1 Band Akustik UPI.
Tak hanya sampai di situ saja, ia juga menyabet Juara 1 Band Akustik Sonic Linguistic, Juara 2 Band Akustik MA Annajah, Juara 2 Band Akustik Ducata, Juara 1 Band Akustik Carnival Bandara City Mall, Juara 1 Band Akustik Law Voice, Juara 1 Band Akustik Dubesta Cup, Juara 1 Band Akustik Trafest, Juara 2 Band Akustik Tortilla, Juara 1 Setia Bakti Got Talent, Juara 1 Band Akustik Tennation 2018, Juara 3 Band Akustik Stiami, Juara 1 Karaoke Jepang, Juara 1 Lomba Cipta Lagu IPB, dan Juara 1 Band Akustik UMT.
Gadis bernama lengkap Theresia Vannya Kasih Reihita dari Babakan Unis Tangerang ini memang berbakat dalam olah tarik suara sejak usia TK. Saat usianya masih anak-anak ia telah ikut lomba menyanyi antar sekolah.
Bakat olah vokal yang telah dikenali sejak kecil oleh kedua orangtuanya ini baru diperhatikan secara seksama saat ia kelas 4 SD. Saat itu Vannya diperbolehkan ikut lomba dalam arti yang sesungguhnya.
Meski boleh dikata hobi menyanyi, siswi jurusan Analisis Kimia ini ternyata tidak keteteran dalam studinya. Di ranah akademis ia tetap berprestasi. Terbukti, pada semester 1 ia menduduki peringkat 3, semester 2 peringkat 2, dan semester 3 peringkat 1.
Menurut sumber KalderaNews, pemilik suara alto itu anaknya memang tetap tak mau mengabaikan pendidikan. Di tengah kesibukan manggung dan latihan bersama band sekolah dan band temen mainnya, ia masih tahu waktu saat harus belajar.
Dengan segudang prestasinya tersebut, dalam waktu dekat ini ia akan maju di ajang Pemilihan Duta Zetizen Radar Banten mewakili Tangerang. Lebih menggembirakan lagi, ia baru saja mengeluarkan single perdananya bersama teman bandnya yang tergabung dalam “Vannya And The Bluebird” berjudul “Friendzone”. Penasaran dengan single perdana Vannya And The Bluebird yang terdiri dari @theresia.vannya pada vokalist, @mirajgitu pada gitar 1, @soni_ardiantoo pada gitar 2, dan @agassubakti pada maracas? (JS)
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Merdunya
Selamat selamat. Selamat
Semoga kedepannya lebih baik
Keren vanya,…sukses selalu buat vanya dan band vanya and bluebird
Mantap sukses selalu Vannya