ZenFone Max Pro M1, Smartphone Gaming Asus Terkini

Sharing for Empowerment
Asus ZenFone Max Plus M1 (KalderaNews/JS de Britto)

JAKARTA, KalderaNews.com – Asus ZenFone Max Plus M1 hadir di pasar Indonesia. Sama seperti varian sebelumnya, ZenFone Max Pro M1 juga merupakan smartphone yang mengandalkan kemampuan baterai sebagai fitur unggulannya.

Smartphone dengan fitur full-view display memiliki dimensi yang relatif ringkas, meskipun memiliki layar yang besar yakni berukuran 6 inci.

Diperkuat oleh prosesor octa-core mutakhir Qualcomm Snapdragon 636 yang punya performa mumpuni dan sangat efisien penggunaan energinya, performa tinggi yang ditawarkan, akan sangat bermanfaat bagi para pengguna yang saat ini semakin banyak bermain game di smartphone.

President Southeast Asia Qualcomm, Mantosh Malhotra menegaskan dengan peningkatan performa signifikan yang ditawarkan oleh Snapdragon 636, Qualcomm Technologies bekerja sama erat dengan Asus untuk menunjukkan komitmennya, dalam memenuhi kebutuhan pengguna di Indonesia akan perangkat berperforma tinggi di harga yang terjangkau

Saat peluncuran perdana di Jakarta beberapa waktu yang lalu, Asus Vice President, Eric Chen mengucapkan menegaskan dengan prosesor Snapdragon 636 yang bertenaga, dan kapasitas baterai untuk seharian, smartphone ini merupakan pilihan bagi para mobile gamers dan enthusiast.

“Dengan ZenFone Max Pro M1, pengguna akan benar-benar mengalami limitless gaming yang sebenarnya,” tandasnya.

Regional Director Asus South East Asia, Benjamin Yeh menambahkan tak hanya prosesor, untuk kepuasan bermain game, pengguna juga butuh tampilan layar yang maksimal. Tak hanya ukuran yang besar, tetapi resolusi tinggi juga dibutuhkan.

“Untuk itu, ZenFone Max Pro M1 menyediakan layar ukuran besar, yakni 6 inci dan resolusi Full HD+ 2.160 x 1080p dengan rasio 18:9 serta full-view display demi memaksimalkan pengalaman bermain game,” sebutnya.

Pengguna juga tak perlu khawatir, Benjamin menambahkan. Untuk para professional gamers, ASUS ZenFone Max Pro M1 menyediakan baterai yang sangat besar yakni sebesar 5.000 mAh. (JS)

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*