PALEMBANG, KalderaNews.com – Acara serah terima fasilitas rehabilitasi pecandu narkoba melalui bantuan hibah Grassroots untuk Keamanan Manusia diselenggarakan di Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, Selasa, 17 Oktober 2017.
Acara serah terima ini dihadiri Wakil Duta Besar Jepang untuk Indonesia Kozo Honsei, Walikota Palembang Harnojoyo dan Ketua Yayasan Pusat Rehabilitasi Narkoba Ar Rahman Sahrizal.
Information & Culture Section Embassy of Japan in Indonesia Faisal Ramadhan pada KalderaNews menyampaikan proyek pembangunan di fasilitas tersebut merupakan hasil dari “Proyek Pembangunan Pusat Rehabilitasi Kecanduan Narkoba di Kota Palembang, Sumatera Selatan“ yang merupakan proyek bantuan hibah Grassroots untuk keamanan manusia senilai IDR 1.168.669.602, yang telah ditandatangani oleh Pemerintah Jepang dan Yayasan Pusat Rehabilitasi Narkoba Ar Rahman pada Maret 2016 lalu.
Setiap harinya tidak sedikit peminat rehabilitasi berdatangan untuk berkonsultasi agar dapat masuk di Pusat Rehabilitasi Narkoba Ar Rahman yang melayani rehabilitasi pecandu narkoba di Kota Palembang. Namun karena kurangnya kapasitas untuk menerima pasien rehabilitasi, selama ini Pusat Rehabilitasi ini terpaksa harus menolak keinginan para peminat tersebut.
Proyek ini telah melaksanakan pembangunan sebuah gedung rehabilitasi yang memiliki 10 kamar dan 1 ruang serbaguna yang diperuntukkan bagi terapi, pemeriksaan dan lain-lain, serta pengadaan ranjang-ranjang untuk pasien rehabilitasi. Melalui bantuan ini, diharapkan kapasitas Pusat Rehabilitasi tersebut meningkat sehingga proses rehabilitasi pecandu narkoba menjadi lebih baik dan lancar di Kota Palembang serta Provinsi Sematera Selatan. (FA)
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Leave a Reply