Dutch Placement Days 2016 (KalderaNews/JS de Britto) |
JAKARTA, KalderaNews.com – Pameran Pendidikan Belanda 2017 kembali menyapa warga Jakarta dan sekitarnya pada Jumat, 3 November 2017 mendatang. Pameran bertajuk Dutch Placement Days (DPD) 2017 ini adalah acara yang ditunggu pelajar, mahasiswa, profesional muda di Jakarta, Bekasi, Tangerang dan Depok. Bahkan, tak dipungkiri ada juga yang rela datang jauh-jauh dari luar kota untuk mengikuti acara ini.
Dutch Placement Days 2017 adalah acara dimana masyarakat Indonesia yang tertarik untuk studi di Belanda dapat bertatap muka dengan perwakilan universitas Belanda.
Dutch Placement Days 2016 (KalderaNews/JS de Britto) |
Senior Education Promotion Officer Nuffic Neso Indonesia Inty Dienasari pada KalderaNews menyampaikan dengan membawa berkas-berkas seperti CV, ijazah, transkrip/daftar nilai rapor (salah satu atau semua) mereka berkesempatan melakukan konsultasi mendalam dengan pihak universitas terkait rencana studinya.
Bertempat di Erasmus Huis Jl. H.R. Rasuna Said Kav. S-3 Jakarta sejumlah agenda menarik akan dihadirkan di acara yang dimulai pukul 13:00-19:00 WIB. Selain konsultasi (one-on-one session), ada sesi presentasi berbagai beasiswa untuk studi di Belanda, IELTS prediction test dan seminar menulis motivation statement.
Dutch Placement Days 2016 (KalderaNews/JS de Britto) |
DPD 2017 memiliki daya tarik tersendiri karena sebanyak 28 perwakilan universitas Belanda telah memastikan hadir di acara ini. Perwakilan universitas Belanda ini tak satu pun yang belum dikenal ketenarannya. Berikut ini daftar lengkapnya:
Eindhoven University of Technology
Erasmus School of Economics, Erasmus University Rotterdam
Fontys University of Applied Sciences
Hanze University of Apllied Sciences Groningen
Holland International Study Centre
Inholland University of Applied Sciences
IHS, Institute for Housing and Urban Development Studies of Erasmus
University Rotterdam
International Institute of Social Studies (ISS)
Leiden University
Maastricht School of Management
Maastricht University
NHL Stenden University of Applied Sciences
NHTV Breda University of Applied Sciences
ONCAMPUS Amsterdam
Radboud University
Rotterdam Business School
Rotterdam School of Management, Erasmus University Rotterdam (RSM)
Saxion University of Applied Sciences
The Hague University of Applied Sciences
TIAS School for Business and Society, Tilburg University
Tilburg University
University of Amsterdam
University of Groningen
University of Twente
Utrecht University
Vrije Universiteit Amsterdam
Wageningen University & Research
Wittenborg University of Applied Sciences
Untuk menghadiri acara yang terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya ini, Anda cukup melakukan registrasi di sini (Klik: Dutch Placement Days 2017) untuk keseluruhan acara Dutch Placement Days 2017 untuk memudahkan registrasi ulang di hari acara. Adapun untuk one-on-one session dan IELTS prediction test, karena kuotanya sangat terbatas, hanya mereka yang telah mendaftar dan terpilih yang bisa mengikutinya. Tunggu apalagi, raih masa depanmu yang cerah dengan langkah awal menghadiri Pameran Pendidikan Belanda 2017. (NS)
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.
Leave a Reply