Tak Bisa Ikut UNBK Sesuai Jadwal, Begini Jadwal, Syarat, dan Cara Pendaftaran UN Susulan

Ujian Nasional berbasis komputer
Sejumlah siswa tengah mengerjakaan soal - soal Ujian Nasional dengan menggunakan Komputer atau Computer Based Test (CBT) ( ANTARA FOTO/Muhammad Iqba)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com –  Meski sejumlah sekolah mulai menjalankan proses belajar mengajar di rumah terkait Kejadian Luar Biasa (KLB) Corona, tapi pelaksanaan Ujian Nasional (UN) 2020 masih akan dilakukan sesuai jadwal dengan mengikuti protokol kesehatan. Plt. Kepala Badan Penelitian, Pengembangan, dan Perbukuan Totok Suprayitno Totok memastikan bahwa pelaksanaan UN tidak akan menyulitkan anak didik yang sakit. Terlebih sistem UNBK logistik menjadi lebih mudah, sehingga pelaksanaannya lebih fleksibel. “Ujian susulan diperuntukkan untuk siswa yang tidak bisa ikut, misal karena sakit,” ujar Totok.

BACA JUGA:

Jadwal UN Ulangan akan dilaksanakan seminggu setelah UN utama selesai. Tapi, Totok tak menampik bila kesembuhan penyakit tak bisa diprediksi, terutama untuk kasus corona. “Untuk kasus-kasus seperti itu tentu ada perlakuan khusus. Intinya negara akan tetap melayani siswa yang terpaksa, dengan alasan yang valid, yang bisa dipertanggungjawabkan, tidak bisa mengikuti ujian sesuai jadwalnya,” tutur Totok.

Nah, berikut ini jadwal UNBK Susulan:

Jadwal UNBK Susulan SMK

Selasa, 7 April 2020
Sesi 1: 07.30-09.30 Bahasa Indonesia
Sesi 2: 10.30-12.30 Matematika
Rabu, 8 April 2020
Sesi 1: 07.30-09.30 Bahasa Inggris
Sesi 2: 10.30-12.30 Teori Kejuruan

Jadwal UNBK Susulan SMA/MA

Selasa, 7 April 2020
Sesi 1: 07.30-09.30 Bahasa Indonesia
Sesi 2: 10.30-12.30 Matematika
Rabu, 8 April 2020
Sesi 1: 07.30-09.30 Bahasa Inggris
Sesi 2: 10.30-12.30 Satu mata pelajaran jurusan yang diujikan

Jadwal UNBK Susulan SMP/MTs

Rabu, 29 April 2020
Sesi 1: 07.30-09.30 Bahasa Indonesia
Sesi 2: 10.30-12.30 Matematika
Kamis, 30 April 2020
Sesi 1: 07.30-09.30 Bahasa Inggris
Sesi 2: 10.30-12.30 IPA

Ilustrasi: Ujian Nasional (Ist.)
Ilustrasi: Ujian Nasional (Ist.)

Syarat UN Ulangan/Susulan

  • Peserta UN Satuan Pendidikan SMA/MA, SMK/MAK dan yang sederajat dan Program Paket C/Ulya Tahun Pelajaran 2019/2020 yang telah terdaftar sebagai peserta ujian, namun belum mengikuti UN Utama atau UN Susulan karena alasan teknis dan/atau akademis disertai bukti yang sah.
  • Peserta UN Tahun Pelajaran 2019/2020 pada Satuan Pendidikan SMA/MA, SMK/MAK dan yang sederajat, dan Program Paket C/Ulya yang belum memenuhi kriteria pencapaian kompetensi lulusan yang ditetapkan.

Pendaftaran UN Ulangan/Susulan

  • Calon peserta mengakses informasi pendaftaran di laman http://unp.kemdikbud.go.id.
  • Calon peserta memilih lokasi tempat pelaksanaan UN.
  • Calon peserta mendaftarkan diri secara langsung ke Satuan Pendidikan tempat pelaksanaan UN yang dipilih.
  • Calon peserta menyerahkan: Salinan Ijazah atau surat keterangan kelulusan. Salinan Sertifikat Hasil Ujian Nasional (SHUN) atau SHUN sementara, Pas foto terbaru ukuran 3×4 cm sebanyak 2 (dua) lembar, Surat pernyataan bermaterai, dan Kartu peserta ujian dari sekolah asal bagi peserta baru.
  • Petugas pendaftaran pada Satuan Pendidikan melakukan verifikasi calon peserta dengan cara memeriksa keabsahan dan/ atau kesesuaian: Ijazah atau surat keterangan kelulusan yang telah dilegalisir, SHUN atau SHUN sementara yang telah dilegalisir dan nilai yang tertera pada SHUN, Pas foto, foto di ijazah, Surat pernyataan bermaterai, serta Kartu peserta ujian dari sekolah asal bagi peserta baru.
  • Petugas pendaftaran pada Satuan Pendidikan memasukkan data calon peserta pada laman yang disediakan di laman http://unp.kemdikbud.go.id menggunakan username dan kata sandi (password) petugas.
  • Peserta UN Ulangan login ke laman http://unp.kemdikbud.go.id menggunakan username dan kata sandi (password) yang tercantum di kartu peserta ujian, untuk mengecek kesesuaian data di laman tersebut dan melengkapi informasi surel/ email dan/ atau nomor HP.

So, jangan khawatir ya, Gaes, jika tidak bisa mengikuti UNBK sesuai jadwal masih ada kesempatan untuk mengikutinya. Tetap semangat! (yp)

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*