Pendaftaran “The Premiere” PENABUR Secondary Kelapa Gading Telah Dibuka

Pendaftaran “The Premiere” PENABUR Secondary Kelapa Gading Telah Dibuka
Pertandingan olahraga di ajang "The Premiere" PENABUR Secondary Kelapa Gading bertujuan untuk menggali potensi bidang olahraga dan sikap sportivitas siswa-siswi (KalderaNews/Dok.Panitia)
Sharing for Empowerment

JAKARTA, KalderaNews.com – Setiap tahunnya PENABUR Secondary Kelapa Gading menghelat acara yang dinamakan “The Premiere”. Acara ini diadakan pada bulan Februari setiap tahunnya. “The Premiere” tahun ini akan diadakan pada tanggal 14 hingga 23 Februari 2019.

Ketua Panitia “The Premiere“, Marvel Tanudjaja menyampaikan pada KalderaNews, tujuan diadakannya acara ini adalah untuk menggali dan menunjukkan potensi siswa-siswi melalui beragam pertandingan yang ada. Selain itu, juga berguna untuk memupuk kebersamaan di antara siswa-siswi seluruh Jakarta.

Ia mengakui acara ini dinilai sangat baik oleh beberapa sekolah yang terlibat. Melalui acara ini ada relasi yang baik di antara beberapa sekolah. Relasi tersebut tidak terputus dengan berakhirnya acara “The Premiere”, tetapi tetap berkelanjutan di lain kesempatan. Atau paling tidak, beberapa sekolah se-Jakarta telah saling mengenal melalui program ini.

The Premiere” tahun ini mengusung tema Retrospect. Tema ini dipilih sebagai rekoleksi dari tahun-tahun yang lalu. Hal ini sangat menarik karena dapat dijadikan sebuah momen nostalgia dalam mengenang perjalanan PENABUR Secondary Kelapa Gading di dunia pendidikan.

“Kita tahu bahwa BPK PENABUR adalah salah satu sekolah yang telah memiliki sejarah panjang penuh prestasi dalam melayani Sang Hikmat di dunia pendidikan. Jadi, melalui acara ini, diharapkan PENABUR Secondary Kelapa Gading juga dapat melakukan refleksi terkait keberadaannya sebagai salah satu cabang BPK PENABUR yang terbilang masih muda, yang baru didirikan sejak tahun 2009. Refleksi menciptakan resolusi agar di tahun mendatang menjadi lebih baik,” tegas Marvel Tanudjaja.

Ia menjelaskan “The Premiere” tahun ini diadakan dalam empat bidang kompetisi, yaitu: seni, olahraga, bahasa, dan sains. Keempat bidang dipilih dengan pertimbangan untuk mendukung perkembangan bidang akademik siswa-siswi. Setiap bidang memiliki beberapa jenis pertandingan:

  • Bidang seni, ada kompetisi mural, dansa, lego, play doh, masak, pertunjukan bakat, dan komposisi musik. Kompetisi bidang seni bertujuan mengasah keterampilan seni siswa-siswi.
  • Bidang olahraga, ada kompetisi basket, futsal, dan badminton. Bidang olahraga bertujuan untuk menggali potensi bidang olahraga dan sikap sportivitas siswa-siswi.
  • Bidang bahasa, ada pertandingan scrabble, debat, dan kompetisi ejaan. Bidang bahasa sangat baik dalam melatih kemampuan berbahasa siswa-siswi. Dengan berlatih langsung melalui pertandingan bahasa, siswa-siswi akan lebih cerdas dan lancar dalam menggunakan bahasa.
  • Bidang sains. Pada bidang sains, ada pertandingan matematika dan robotics.

Yang membuat acara “The Premiere” semakin menarik keikutsertaan beberapa sekolah di Jakarta adalah hadiah yang disiapkan. PENABUR Secondary Kelapa Gading telah mempersiapkan uang berjumlah jutaan rupiah, piala, medali maupun sertifikat bagi pemenangnya.

Hadiah-hadiah yang telah disiapkan dapat dijadikan tanda kebanggaan bagi siswa-siswi yang telah menjadi pemenang dalam acara ini. Para pemenang juga mendapatkan kesempatan untuk pergi ke acara closing pada tanggal 23 Februari yang akan dimeriahkan oleh beberapa artis ternama.

Menjelang Februari 2019, panitia terus mempersiapkan diri dan juga segala hal terkait acara “The Premiere.” Panitia berharap acara ini mencapai tujuannya.

“Oleh karena itu, demi tercapainya tujuan acara, panitia mengharapkan kerjasama dan peran serta seluruh sekolah SMP maupun SMA di Jakarta. Tidak hanya berharap pada hadiah, tetapi relasi yang baik antar sekolah jauh lebih penting daripada nominal rupiah sebesar apapun,” tegas Marvel.

Ia menambahkan, melalui relasi yang baik dan terjalin harmonis maka sekolah-sekolah se-Jakarta dapat bekerja sama lebih baik lagi demi kemajuan pendidikan di Indonesia.

“Apakah Anda tertarik untuk ikut serta acara “The Premiere”? Saat ini pendaftaran telah dibuka. Jika ada pertanyaan atau membutuhkan informasi lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi Instagram: thepremierepskg.” (JS)

* Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu.




Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*